kesalahan saat mengeces Hp

Hindari 5 Kesalahan Saat Mengecas HP Berikut ini!

Mengisi daya handphone adalah hal yang dilakukan setiap hari oleh pengguna ponsel pintar. Namun, sering kali kesalahan-kesalahan kecil dalam mengisi daya handphone dapat berdampak besar pada kesehatan baterai, bahkan bisa merusak perangkat secara keseluruhan.

Mengingat begitu pentingnya komponen Oleh karena itu, di artikel ini kami akan membahas kesalahan saat mengeces Hp yang umum dilakukan saat mengisi daya handphone yang sering dilakukan oleh pengguna ponsel saat ini.

5 kesalahan saat mengeces Hp

Kesalahan Saat Mengeces Hp dan Langkah Menghindarinya

Dalam ulasan ini kami akan membahas tentang 5 kesalahan saat mengeces Hp dan bagaimana cara menghindarinya yang bisa anda lakukan. Ulasan ini cukup penting untuk anda pahami, agar nantinya baterai smartphone awet karena menjadi salah satu komponen penting didalamnya. Yuk simak ulasan selengkapnya berikut ini.

1. Tidak Pakai Charger Orisinil

Kesalahan saat mengeces Hp pertama yang sering dilakukan seseorang adalah tidak mengunakan charger orisinil. Memilih charger yang tepat sangatlah penting, karena menggunakan charger yang salah dapat mengakibatkan kerusakan pada baterai dan bahkan dapat menyebabkan ledakan pada perangkat.

Pastikan Anda selalu menggunakan charger yang disertakan oleh pabrikan atau charger dengan voltase yang sesuai dengan spesifikasi ponsel Anda. Selain bisa memaksimalkan pengisian daya baterai, juga membuat baterai lebih awet dan berumur panjang nantinya.

2. Meninggalkan Ponsel Saat Sedang Mengisi Daya

Meninggalkan ponsel saat sedang diisi daya dapat menyebabkan overcharging pada baterai yang dapat merusak perangkat. Overcharging disini adalah baterai yang sudah dalam kondisi 100% namun charger masih tetap menancap pada stop kontak.

Memang saat ini sejumlah smartphone memiliki kemampuan untuk menghentikan pengisian daya atau menghentikan arus listrik kedalam ponsel saat sudah penuh. Namun bukan berarti anda bisa seenaknya sendiri meninggalkan ponsel saat mengisi daya, karena lama-kelamaan baterai ponsel bisa rusak jika terus-terusan dilakukan.

3. Menggunakan Ponsel Saat Sedang Diisi Daya

Kesalahan saat mengeces Hp selanjutnya adalah sering kali menggunakan ponsel ketika dalam kondisi mengisi daya. Padalah lumrahnya ketika ponsel sedang proses charging alangkah baiknya dibiarkan saja sampai kapasitas baterai sudah cukup untuk digunakan beraktifitas kembali.

Saat mengisi daya, hindari menggunakan ponsel untuk aktivitas seperti menonton video atau bermain sosial media. Selain bisa memperlambat pengisian baterai, hal ini juga dapat memicu peningkatan suhu pada perangkat yang dapat merusak baterai.

Dan yang paling dikhawatirkan lagi, suhu panas yang dihasilkan oleh smartphone berbahaya karena bisa memicu ledakan akibat ponsel mengalami overheating.

4. Bermain Game Saat Hp di Cas

Untuk kesalahan selanjutnya kali ini mungkin cukup sering dilakukan oleh anak remaja, di mana kecintaannya bermain game mobile membuat mereka harus tetap bermain game sambil kondisi ponsel di cas.

Jelas ini sangat berbahaya dan keras dilarang untuk ditiru. Seperti yang sudah disinggung di atas tadi, jika pada saat mengisi daya baterai ponsel maka suhu ponsel bisa meningkat. Terlebih jika anda menggunakan ponsel sambil bermain game yang umumnya sangat berat dan kondisi ponsel tersambung ke sumber listrik.

Selain ponsel bisa meledak karena suhu yang terlalu panas, kondisi ponsel yang tersambung ke sumber listrik ini juga berbahaya. Dihawatirkan ada listrik yang bocor pada kabel charger yang membahayakan diri sendiri.

5. Mengecas Hp di Tempat Panas

Dan kesalahan saat mengeces Hp yang terakhir kali ini adalah terbiasa mengecas hp di tempat yang panas. Seperti yang sudah kita singgung di atas tadi, jika pada saat proses pengisian daya baterai ini suhu ponsel akan meningkat.

Nah jika anda mengeces di tempat yang memiliki suhu panas seperti terkena paparan sinar matahari, maka akan semakin meningkatkan suhu di dalam ponsel. Alhasil bisa menyebabkan smartphone panas dan bisa merusak baterai maupun komponen lainnya.

KETAHUI JUGA!!!

Pastikan anda mengeces hp di tempat yang sejuk atau memiliki suhu yang normal, supaya ponsel tidak cepat panas saat mengisi daya baterai tersebut.

Demikianlah artikel tentang 5 kesalahan saat mengeces Hp yang umum dilakukan saat mengisi daya handphone. Dengan memperhatikan tips yang disebutkan di atas, diharapkan Anda dapat menjaga kesehatan baterai ponsel Anda dan memperpanjang masa pakai perangkat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *