cara mengecek layar hp Xiaomi
Liputan6.com

Cara Mudah Cek Touchscreen HP Xiaomi Masih Mulus Apa Tidak

GihPhone.com – Saat ini smartphone dengan keyboard eksternal qwerty memang sudah sangat langka, dan bahkan bisa dikatakan tidak ada. Banyak pabrikan yang membuat smartphone baru miliknya dengan menggunakan teknologi touchscreen atau layar sentuh. Dengan begini, sangat penting untuk menjaga layar smartphone karena jika sampai ada masalah, tentu akan berdampak sangat fatal nantinya.

Hp Xiaomi menjadi salah satu perangkat yang banyak digunakan oleh seseorang. Nah sebagai perangkat dengan touchscreen maka hp Xiaomi ini tidak terlepas juga dengan masalah layar error. Maka dari itu, pada kesempatan kali ini kita ingin membahas ulasan tentang cara mengecek layar hp Xiaomi untuk kalian semua.

Mengetahui masalah sejak dini pada smartphone memang sangat penting ya, dengan begini kita bisa mengantisipasi masalah yang lebih fatal terjadi nantinya. Ada empat cara yang bisa kalian coba untuk memastikan layar hp Xiaomi kalian masih normal apa tidak, apa saja? simak ulasannya di bawah ini.

Cara Mengecek Layar Xiaomi Secara Manual

Cara mengecek layar hp Xiaomi yang pertama bisa kalian lakukan kali ini adalah dengan secara manual. Hal ini cukup penting, karena tampilan fisik dari layar smartphone kamu ini bisa dilihat bagus tidaknya secara langsung dengan kasat mata. Ada beberapa kategori yang bisa menilai layar hp Xiaomi kamu masih memiliki kondisi bagus apa tidak secara fisik, dan berikut ini beberapa cara yang bisa kamu lakukan:

Layar Retak : untuk kasus yang satu ini memang ada yang kelihatan dan tidak, karena tekstur dari layar smartphone ini sendiri cukup tebal. Nah untuk mengeceknya, kalian bisa menggunakan senter maupun lampu dari hp lain dan periksa bagian layar smartphone secara detail.

Pecah : kalau kasus yang satu ini tentu sudah tidak perlu diperiksa lagi, karena biasanya kondisi seperti ini ditandai dengan layar pecah dan smartphone tidak bisa menyala

Layar berubah warna : untuk masalah yang dialami oleh hp Xiaomi kalian ini penyebabnya bisa dikarenakan oleh software yang ada didalam smartphone ataupun hardware (layar itu sendiri). Biasanya smartphone yang mengalami hal ini layarnya cenderung berwarna coklat ataupun kuning, tidak bisa menampilkan gambar secara jernih.

Layar berasa longgar : untuk mengecek hal ini, kalian bisa coba menekan hp Xiaomi dan rasanya tidak permanen, ada sedikit goyangan, hal ini penyebabnya bisa jadi karena hp tersebut pernah terjatuh.

Dengan berbagai masalah yang terjadi diatas tadi, hal ini juga bisa mempengaruhi kinerja dari tpuchscreen hp tersebut maupun masalah lainnya. Maka dari itu pengecekan secara manual ini juga penting untuk dilakukan pertama kali guna memastikan masalah yang terjadi pada hp Xiaomi kamu.

Cek Touchscreen Xiaomi Menggunakan Kode Rahasia

Bagi kamu pengguna hp Xiaomi, sudah tahu belum jika smartphone ini dibekali dengan ‘kode rahasia’ didalamnya? Ada beberapa kode rahasia yang bisa kalian gunakan untuk mengecek keadaan dari hp Xiaomi, dimana kode tersebut berisi halama untuk mengetes berbagai masalah, diantaranya:

  • Tes Speaker
  • Tes Kartu SIM
  • Tes Mic
  • Tes Bluetooth
  • Dan masih banyak lagi

Nah untuk mengecek layar hp Xiaomi ini sendiri kamu bisa memilih dua opsi yang bisa dipakai, yakni layar maupun touchscreen, keduanya ini pun bisa kalian pakai sesuai dengan kebutuhan kalian, caranya bisa disimak dibawah ini:

  • Silahkan kalian buka menu panggilan didalam hp Xiaomi
  • Setelah itu silahkkan masukkan kode berikut ini: *#*#646663#*#*#*
  • Setelah memasukkan kode diatas tadi, maka secara otomatis kalian bakal digiring kedalam menu pengecekan hp Xiaomi
  • Selanjutnya silahkan kalian tekan menu Color, dan ikuti panduan yang diberikan
  • Jika sudah, silahkan kembali lagi pada halaman pengecekan
  • Lalu silahkan tekan tombol Touchscreen, dan ikuti panduannya

Pastikan jika semua menu yang d test tadi normal, seperti pada halaman Color yakni pastikan warna layar pada hp Xiaomi kalian berubah, lalu silahkan di cek apakah terdapat warna yang berbeda atau tidak.

Begitupun pada bagian pengecekan touchscreen, pastikan jika sensitifitas layar masih berfungsi dengan benar nantinya. Selain untuk mengecek kondisi layar, kode di hp Xiaomi tadi juga bisa untuk mengecek SIMcard, SD card, Motor, KEY, dan masih banyak lagi.

Jika tidak bisa masuk fitur test padahal sudah benar memasukkan kode dial upnya, kemungkinan besar ROM MIUI hp kalian sudah diganti, alias abal-abal, sudah pernah diganti, tidak ori lagi.

      KETAHUI JUGA !!!

Cara Cek Layar Xiaomi Menggunakan Menu Pengaturan

Cara mengecek layar hp Xiaomi selanjutnya kali ini juga bisa menggunakan menu pengaturan atau Setting didalam hp Xiaomi. Mungkin tak banyak yang paham, jika salah satu sub menu pengaturan ini bisa dimanfaatkan untuk mengecek kerusakan pada layar smartphone kalian nantinya. Untuk cara mengeceknya bisa simak di bawah ini:

  • Langkah pertama silahkan buka hp Xiaomi
  • Lalu pergi ke menu Settings / Pengaturan
  • Selanjutnya silahkan menuju ke menu About Phone
  • Setelah itu silahkan kalian klik beberapa kali pada bagian menu Kernel Version
  • Nantinya akan muncul Hardware Test, nah jika kalian ingin mengecek layar hp Xiaomi maka silahkan pilih menu Touch Panel Edge / Touch Panel Self Test
  • Nantinya akan muncul sebuah kotak-kotak yang berguna untuk menguji sensitifitas layar smartphone
  • Untuk mengeceknya kamu hanya perlu menekan dan bergeser dari kotak satu ke kotak yang lain
  • Dan jika hal ini berhasil tanpa ada kotak yang tertinggal, maka layar hp kamu aman atau normal

Cek Layar Xiaomi Menggunakan Aplikasi Tambahan

Dan cara terakhir yang bisa kalian pakai untuk memeriksa kondisi layar hp Xiaomi kali ini menggunakan bantuan aplikasi. Cara ini bisa kalian gunakan sebagai langkah terakhir jika sejumlah cara diatas tadi masih belum memuaskan hasilnya. Berikut cara yang bisa kalian gunakan:

  • Silahkan buka aplikasi Google Play Store dari hp Xiaomi kalian
  • Lalu silahkan download dan install aplikasi Touchscreen Test atau yang lain yang kalian suka
  • Jika aplikasi sudah berhasil terinstall, silahkan kalian buka aplikasi tersebut dan jalankan

Secara umum fungsi dari aplikasi ini kurang lebih saa, namun untuk aplikasi Touchscreen Test tersebut memiliki fitur yang lebih lengkap dan mudah dalam penggunaanya.

Cukup sekian dulu ulasan dari kami kali ini tentang cara mengecek layar hp Xiaomi, semoga apa yang sudah kita bahas diatas tadi bermanfaat dan selamat mencoba ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *